SELAMAT DATANG DI FIXON PARFUM

FixOn Parfum adalah parfum impor dari swiss dengan kualitas yang sangat bagus sehingga memberikan nuansa aroma yang berbeda dengan produk parfum lainnya.
FixOn Parfum hadir dengan kemasan simple, tidak mudah pecah, mudah dibawa, trendy parfum masa kini.
Pure Parfum ( bibit ) langsung kami hadirkan dari swiss sehingga ketahanan wangi mencapai 12 jam, dengan volume sebesar 35 ml memungkinkan pemakaian selama 30 - 60 hari meskipun dengan pemakaian 3 - 5 kali semprot per hari.

Jumat, 24 Oktober 2014

Tips memilih parfum berdasarkan jenis kulit


Sudah dipastikan setiap orang memiliki jenis kulit yang berbeda satu sama lain. Ini berpengaruh keapada jenis parfum yang dipilih. Jika ingin kulit tetap sehat meski memakai parfum, maka Anda perlu mengetahui tips memilih parfum sesuai jenis kulit. Tidak semua parfum akan cocok dengan kulit, misalnya parfum tertentu bisa mengakibatkan kulit menjadi kering dan ini tentunya tidak cocok untuk kulit berjenis kering, dan lain sebagainya. Apa yang harus dilakukan? Perhatikan dulu jenis kulit untuk menentukan parfum yang tepat.

  1.  Untuk Kulit Kering

    Kulit yang kering cenderung memerlukan lebih banyak parfum. Hal ini dikarenakan kulit yang kering akan menyerap parfum lebih banyak sehingga perlu disemprotkan parfum lagi dan lagi untuk menjaga wangi tubuh. Tapi ini bukan solusi yang tepat. Jika memakai parfum terlalu banyak, akan berakibat kulit menjadi lebih kering. Oleh karena itu, jenis parfum yang sesuai adalah parfum yang biasanya digunakan untuk musim dingin. Parfum jenis ini memiliki aroma yang kuat. Parfum jenis ini tahan lebih lama dari parfum biasa. Dengan aroma yang kuat dan tahan lama, pemilik kulit kering tidak perlu resah lagi. Karena dengan sekali pakai, aroma parfum akan tetap melekat.
 

 2.  Untuk Kulit Berminyak

    Secara alami akan memproduksi jumlah minyak lebih banyak dari pada kulit biasa. Ini menghasilkan reaksi kimia yang cukup kuat dengan zat-zat yang ada di lapisan luar kulit. Salah satunya adalah parfum. Parfum ini akan bersentuhan dengan minyak yang keluar dari lapisan kulit sehingga bisa memunculkan bau yang kurang enak. Kebalikan dari kulit kering, bagi orang yang kulitnya berminyak lebih baik menggunakan parfum dalam jumlah lebih sedikit. Adapun tips memilih parfum sesuai jenis kulit adalah dengan memilih parfum dengan aroma yang lembut. Aroma parfum yang dipilih bisa aroma buah-buahan yang cocok untuk musim panas.
 

 3.  Untuk Kulit Sensitif
 
    Orang yang kulitnya sensitif harus lebih berhati-hati dalam menggunakan produk-produk kulit, termasuk penggunaan parfum. Jika parfum yang digunakan tidak cocok akan menimbulkan iritasi dan lain sebagainya. Salah satu jenis kulit sensitif ini akan mudah jerawatan dan timbul bintik-bintik berwarna merah. Parfum yang dipilih bisa parfum seperti orang yang berkulit kering. Akan tetapi ada hal yang perlu diperhatikan, parfum tersebut harus bebas dari segala jenis bahan sintesis karena bisa mengakibatkan iritasi. Sebaiknya tidak menggunakan parfum setelah cukuran karena efek iritasi akan sangat besar.

Sangat penting untuk memperhatikan bahan-bahan yang terkandung di dalam parfum. Pilihlah parfum yang aman dan terbuat dari bahan alami. Jangan sampai memilih parfum palsu, karena akan berbahya bagi kesehatan. Selain mengikuti tips memilih parfum sesuai jenis kulit, akan lebih baik jika berkonsultasi dengan dokter kulit, terutama bagi orang-orang yang kulitnya sensitif,  sebelum membeli parfum tertentu. Bisa juga berkonsultasi dengan pakar kecantikan yang ahli di bidang ini.

Penggunaan fiXon parfum kepada tubuh kita sangat safety alias aman untuk kulit, tapi jika ada yang mempunyai kulit sensitif maka kami anjurkan untuk dipakaikan di baju, dsj.

0 komentar:

Posting Komentar

About fiXOn Parfum

Di luncurkan sejak bulan september 2014, Parfum Merk fiXOn merupakan Parfum Asli Indonesia. Diciptakan khusus bagi penggemar parfum maupun masyarakat luas dengan segmen pengguna semua kalangan.


Varians :

fiXOn Parfum memiliki 6 jenis varians, di formulasikan dengan sangat teliti dan sesuai dengan selera orang Indonesia.


fiXOn Black, fiXOn Blue, fiXOn Green, fiXOn Purple, fiXOn Red, fiXOn Pink


Harga Rp. 90rb/btl untuk semua varians


Order Hub : Andi azka

0822 2030 2890 pin BB 7F8C54CF